MileApp
Logistics

Perusahaan 3PL Terbaik di Indonesia Untuk Bisnis Anda

Perusahaan 3PL Terbaik di Indonesia Untuk Bisnis Anda

Peran perusahaan pihak ketiga atau 3PL (Third-Party Logistics) menjadi sangat penting bagi bisnis untuk mencapai kesuksesannya dengan fokus lebih besar pada inti bisnis. 3PL adalah mitra yang dapat membantu Anda dalam pengelolaan rantai pasokan, pengiriman, dan layanan logistik lainnya.

Di Indonesia, ada banyak penyedia layanan 3PL yang berkomitmen untuk memberikan solusi logistik yang efisien bagi bisnis. Dari banyaknya perusahaan 3PL, terdapat setidaknya 10 perusahaan 3PL terbaik di Indonesia. Hal tersebut dapat diukur dari layanan-layanan yang ditawarkan hingga reputasi perusahaan dalam industri itu sendiri. Lantas, apa saja perusahaan 3PL terbaik di Indonesia tersebut? Berikut daftarnya!

Baca juga: Manajemen Logistik: Pengertian, Tugas, dan Manfaat

1. PT. Linc Group

PT Linc Group (lincgrp.com)

PT Linc Group (lincgrp.com)

Linc Group adalah perusahaan besar yang menawarkan solusi supply chain, termasuk dari gudang kering, gudang liquid (terminal liquid), distribusi domestik (darat dan laut), dan jasa pengiriman kargo ekspor impor. Adanya layanan tersebut, membuat perusahaan ini dapat dikatakan perusahaan 3PL terbaik.

Perusahaan yang berdiri pada tahun 2001 ini, memberikan beberapa layanan utama antara lain:

  • Pergudangan dan kontrak logistik
  • Transportasi
  • Ekspor impor
  • Tangki penyimpanan
  • E-commerce fulfillment

Selain layanan tersebut, adapun layanan tambahan lainnya pengemasan produk beserta desainnya hingga kepabeaan. Dengan lengkapnya layanan tersebut, Linc Group terus memperluas jaringannya ke wilayah-wilayah Asia untuk memfasilitasi pertumbuhan customer di pasar internasional.

2. PT. Samudera Indonesia Tbk

PT Samudera Indonesia Tbk (samudera.id)

PT Samudera Indonesia Tbk (samudera.id)

Telah berdiri puluhan tahun lamanya, Samudera Indonesia dikenal sebagai perusahaan pelayaran dan logistik yang terintegrasi dengan konektivitas global. Perusahaan ini menawarkan solusi bagi bisnis Anda terkait rantai pasokan dan ekosistem bisnis terpadu sebagai bagian dari logistic solution universe.

Beberapa layanan utama yang diberikan oleh PT Samudera Indonesia Tbk antara lain:

  • Inland Transport
  • Container Depot
  • Warehouse & Distribution Centre
  • 3PL
  • Project Logistics
  • Cold Logistics

Dalam hal 3PL, perusahaan inimenawarkan berbagai solusi logistik dari yang sederhana hingga yang kompleks, mencakup pengiriman barang umum, transportasi door-to-door, penanganan bea cukai hingga formalitas lainnya dalam layanan logistik terintegrasi.

Baca juga: 9 Tips Memilih Penyedia Layanan 3PL yang Tepat

3. PT. Salam Pacific Indonesia Lines (SPIL)

PT. Salam Pacific Indonesia Lines (SPIL) (spil.co.id)

PT. Salam Pacific Indonesia Lines (SPIL) (spil.co.id)

SPIL merupakan sebuah perusahaan shipping logistics (Shiplog) yang memiliki jaringan di seluruh wilayah Indonesia dengan fokus memberikan solusi pengiriman logistik dan pelayaran untuk membantu bisnis agar tumbuh dan berkembang.

Sebagai perusahaan logistik, SPIL memberikan beberapa layanan utama sebagai berikut:

  • Port to Port
  • Door to Door
  • Less Container Loaded (LCL)
  • International Shipment
  • Warehousing

Dengan adanya layanan tersebut, Anda dapat berfokus pada inti bisnis dan menyerahkan tugas logistik pada SPIL.

4. PT. Yusen Logistics Indonesia

PT. Yusen Logistics Indonesia

PT. Yusen Logistics Indonesia (yusen-logistics.com)

Yusen Logistics menjadi salah satu perusahaan 3PL terbaik yang menawarkan kualitas dan layanan yang konsisten kepada pelanggan.  Hal tersebut terbukti pada kemenangan perusahaan dalam Asia Pacific 3PL Excellence Award pada ajang SCM Logistics and Manufacturing World 2014 di Singapura.

Perusahaan yang merupakan hasil merger dengan NYK Logistics pada tahun 2010 ini, memiliki beberapa layanan utama sebagai berikut:

  • Supply chain solutions
  • End-to-End Transportation
  • Contract Logistics (Warehousing & Distribution)

Dari ketiga layanan tersebut, terdapat beberapa layanan tambahan yang dapat membantu sesuai dengan kebutuhan bisnis Anda.

Baca juga: Fasilitas Logistik: Pengertian dan Jenisnya

5. PT. DHL Global Forwarding Indonesia

PT. DHL Global Forwarding Indonesia (dhl.com)

PT. DHL Global Forwarding Indonesia (dhl.com)

Siapa yang tak menegenal perusahaan logistik yang mendunia ini. DHL adalah perusahaan logistik yang membantu pergerakan barang antar negara untuk menjangkau pasar baru, sehingga dapat mengembangkan bisnis Anda. Beberapa layanan utama DHL yang bisa Anda pilih antara lain:

  • Parcel & Document Shipping
  • Freight Shipping
  • Solutions & Special Expertise

Untuk sarana 3PL, Anda bisa coba memilih layanan Solutions & Special Expertise. Di layanan ini, tersedia untuk Small and Medium Enterpise (SME) dan Large Enterprise yang bisa dipilih sesuai dengan kebutuhan bisnis Anda.

Baca juga: Ekspedisi: Pengertian, Contoh, dan Tahapan

Dengan mengetahui perusahaan 3PL terbaik ini, Anda dapat memilihnya untuk mengoptimalkan rantai pasokan, mengurangi biaya logistik, dan meningkatkan efisiensi bisnis. Anda juga dapat memudahkan kinerja logistik secara mudah dengan MileApp yang memiliki fitur lengkap untuk task management dan lainnya terkait logistik dalam perusahaan. Coba MileApp sekarang dengan klik sign up di sini. Yuk #GoExtraMile!

Hubungi sales

Jadwalkan demo

Isi form di bawah dan tim kami akan segera menghubungi Anda.